Kajian Subuh Ramadhan
Ustadz : Ustadz Ikhsan
12 Ramadhan 1446H (12 Maret 2025)
Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan kemuliaan dan keberkahan. Di bulan ini, umat Islam di seluruh dunia berlomba-lomba untuk meraih ampunan dan ridha Allah SWT. Salah satu hadits yang sangat terkenal tentang keutamaan Ramadhan adalah:
"Man qoma romadhona imanan wahtisaban ghofiro lahu ma taqoddama min dzambihi. Artinya: Barangsiapa melakukan Salat Tarawih dengan rasa iman dan ikhlas, maka diampuni dosanya yang telah lewat" (HR. Bukhari dan Muslim)
Hadits ini memberikan kabar gembira bahwa Allah SWT akan mengampuni dosa-dosa kita jika kita berpuasa dengan iman dan mengharap pahala dari-Nya. Namun, ampunan ini tidak datang begitu saja. Ada beberapa hal yang perlu kita lakukan untuk meraihnya, yaitu:
Iman dan Tauhid:
Dasar dari segala amal adalah iman dan tauhid. Tanpa iman yang benar, amal kita tidak akan diterima oleh Allah SWT. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk selalu memperbarui dan memperkuat iman kita, terutama di bulan Ramadhan.
Jangan sampai kita hanya menahan lapar dan dahaga, tetapi hati kita tetap lalai dari mengingat Allah SWT.
Keberkahan (Baarakah):
Keberkahan di bulan Ramadhan dapat diraih dengan tidak menunda-nunda kebaikan dan memperbanyak ibadah.
Allah SWT memudahkan kita untuk berbuat ibadah di bulan ini. Oleh karena itu, jangan sia-siakan kesempatan ini untuk memperbanyak amal shalih.
Memperbanyak Ibadah:
Di bulan Ramadhan, kita dianjurkan untuk memperbanyak ibadah, seperti:
Shalat sunnah: Perbanyaklah shalat tarawih, witir, dan shalat sunnah lainnya.
Tilawatil Qur'an: Bacalah Al-Qur'an sebanyak mungkin.
Sedekah: Bersedekahlah kepada orang-orang yang membutuhkan.
Menjaga Hati:
"Ya muqollibal qulub" yang artinya "Wahai zat yang membolak balikan hati" memperbanyak doa ini sangat dianjurkan agar hati kita selalu dalam lindungan Allah SWT.
Pengesahan Iman:
Agar iman kita tetap terjaga, kita perlu melakukan beberapa hal, seperti:
Mencintai orang-orang yang berilmu: Dengan bergaul dengan orang-orang yang berilmu, kita akan mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan terhindar dari kesesatan.
Tilawatil Qur'an: Al-Qur'an adalah sumber hidayah. Dengan membacanya, kita akan mendapatkan petunjuk dan ketenangan hati.
Memperbanyak puasa sunnah dengan istiqamah: Puasa sunnah dapat membersihkan hati dan memperkuat iman.
Dengan melakukan hal-hal tersebut, insya Allah kita akan meraih hikmah, ampunan, dan keberkahan di bulan Ramadhan. Semoga Allah SWT menerima amal ibadah kita dan menjadikan kita termasuk orang-orang yang bertaqwa.
No comments:
Post a Comment